"Don't you ever lose your hope. Hope for better tomorrow, hope for better future, hope for better life!" "Learn from Yesterday. Live for Today. HOPE for Tomorrow," Bermimpi adalah kebutuhan untuk orang sepertiku. Ketika kenyataan tidak memberiku ruang untuk terbang. Bermimpi adalah cara lain yang kugunakan untuk membangun langit tempatku mengudara. Aku memimpikan banyak hal. Selalu tentang hari esok yang lebih baik dari pada hari ini. Harapan serta doa turut kusematkan dalam lipatan skenario mimpi yang indah. Bukan aku mencari pelarian atas kenyataan hidup yang pahit. Aku hanyalah seorang yang mencoba optimis dengan harapan penuh di dada. Penciptaku Yang Maha Kuasa yang mengajariku demikian. Kukatakan, aku bukanlah seorang yang beruntung. Namun apapun itu aku tidak peduli lagi. Satu hal yang kupercaya, Tuhan pastilah memiliki rencana untukku. Seseorang mengajariku untuk hidup seperti air, mengalir mengikuti arus kehidupan. Ti...
"Apa sebabnya Tuhan membatasi hari-hari kita? Supaya setiap hari itu berharga." -- Mitch Albom 'The Time Keeper'