Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2018

Belajar Mengatasi Masalah Keuangan, Peserta PKH Kecamatan Nanggung Mengikuti Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2)

(18/05/2018) -- Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) adalah suatu proses belajar secara terstruktur untuk memperkuat terjadinya perubahan perilaku pada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Progam Keluarga Harapan (PKH). P2K2 bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan praktis peserta PKH mengenai kesehatan, pendidikan dan pengasuhan, ekonomi serta perlindungan anak. Dengan diselenggarakannya P2K2 pemenuhan kewajiban oleh peserta PKH tidak hanya didorong oleh bantuan tunai, namun juga kesadaran terhadap manfaat pendidikan dan kesehatan bagi anak. Pelaksanaan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) di Kecamatan Nanggung telah berlangsung sejak bulan April tahun 2018. Sebelas Desa di Kecamatan Nanggung pun serempak melaksanakan kegiatan tersebut, di antaranya di Desa Batu  Tulis. Pada pertemuan pertama diselenggarakannya P2K2 di Desa Batu Tulis, peserta PKH memperoleh materi modul Ekonomi. Di sesi pertama peserta PKH diajarkan cara mengelola keuangan keluarga.  Beberapa